Gempa Bumi M 5,2 Guncang Pangandaran Jabar

Jakarta –
Gempa bumi terjadi di Kabupaten Pangandaran,Jawa Barat. Gempa tersebut berkekuatan magnitudo 5,2, sebelumnya sempat disebut berkekuatan magnitudo 5,4.
“Gempa Mag:5,2,” tulis akun X BMKG, Rabu (13/11/2024).
Gempa terjadi sekitar pukul 08:41 pagi ini. Lokasi gempa berada di 8.47 lintang selatan dan 107,81 bujur timur.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“(Pusat gempa berada di) 114 km Barat Daya Kab-Pangandaran-Jabar,” tulis BMKG.
Gempa tersebut memiliki kedalaman 27 km. BMKG melaporkan informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data.
(yld/zap)














Post Comment